100 Prajurit Kodim 1302/Minahasa Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Pencak Silat

SULUTVIRAL.INFO — Sebanyak 100 personel Kodim 1302/Minahasa mengikuti ujian kenaikan tingkat pencak silat militer di Sulawesi Utara, Selasa (13/1/2026).

Kegiatan ini merupakan upaya TNI Angkatan Darat memperkuat kesiapan fisik dan mental prajurit di tingkat kewilayahan.

Dandim 1302/Minahasa, Letkol Inf. Bonaventura Ageng Fajar Santoso, melalui Pasi Ops Kapten Inf. Michael Rawung, menjelaskan bahwa bela diri adalah kompetensi dasar wajib untuk menunjang profesionalisme.

Selain untuk pertahanan diri, pencak silat berperan strategis dalam membentuk disiplin prajurit.

“Kesiapan fisik dan mental ini penting untuk mendukung stabilitas keamanan wilayah serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujar Pasi Ops Kapten Inf. Michael.

Menurut dia, ketangguhan personel menghadapi dinamika tantangan di lapangan sangat bergantung pada konsistensi pembinaan di satuan.

Seluruh rangkaian ujian yang dimulai sejak pagi hari tersebut berakhir pada pukul 11.30 WITA dalam keadaan tertib. (**)

Berita Utama

Pemerintah Targetkan 99 Persen Penduduk Terproteksi JKN pada 2029

SULUTVIRAL.INFO – Indonesia selangkah lebih dekat menuju mimpi besar...

Bupati Boltara Luncurkan MBG di Sangkub, Perkuat Gizi Siswa dan Tekan Stunting

SULUTVIRAL.INFO – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Boltara) resmi...

Strategi Gubernur YSK Percepat Masuk Program Nasional ke Sulut Lewat Timsus

SULUTVIRAL.INFO – Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus Komaling (YSK)...

Minahasa Resmikan Satuan Pelayanan Gizi, Kejar Target SDM Lewat Makan Gratis

SULUTVIRAL.INFO – Pemerintah Kabupaten Minahasa resmi mengoperasikan Satuan Pelayanan...

Terbaru

Serah Terima Huntap Penyintas Gunung Ruang Jadi Fokus Pertemuan Bupati Iskandar dan Kementerian PKP

SULUTVIRAL.INFO – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) terus...

Pemerintah Targetkan 99 Persen Penduduk Terproteksi JKN pada 2029

SULUTVIRAL.INFO – Indonesia selangkah lebih dekat menuju mimpi besar...

Jaga Transparansi Dana BOK, Kejari Minahasa Perkuat Benteng Pencegahan Korupsi

SULUTVIRAL.INFO – Kejaksaan Negeri Minahasa mengambil langkah proaktif untuk...

Wali Kota Bitung Jajaki Kerja Sama Investor SUEZ, Perkuat Layanan Air Bersih dan Ekonomi Kota

SULUTVIRAL.INFO – Pemerintah Kota Bitung terus memperkuat fondasi pembangunan...

Bupati Minsel Dorong Pemerataan Ekonomi Lewat Musrenbang Tumpaan dan Tareran

SULUTVIRAL.INFO – Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan mulai mematangkan arah...

Jaga Transparansi Dana BOK, Kejari Minahasa Perkuat Benteng Pencegahan Korupsi

SULUTVIRAL.INFO – Kejaksaan Negeri Minahasa mengambil langkah proaktif untuk menjamin penggunaan anggaran negara di sektor kesehatan tepat sasaran. Melalui fungsi pencegahan, Korps Adhyaksa memberikan edukasi...

Minahasa Resmikan Satuan Pelayanan Gizi, Kejar Target SDM Lewat Makan Gratis

SULUTVIRAL.INFO – Pemerintah Kabupaten Minahasa resmi mengoperasikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Tondano Selatan di Kelurahan Tataaran Satu, Sabtu, 24 Januari 2026. Fasilitas ini menjadi...

Minahasa Berduka, Bupati Robby Dondokambey Lepas Kepergian Florencia ke Peristirahatan Terakhir

SULUTVIRAL.INFO– Suasana syahdu menyelimuti Kelurahan Taler, Kecamatan Tondano Timur, Sabtu (24/1/2026). Di balik deretan pelayat yang memadati rumah duka, hadir jajaran pimpinan Pemerintah Kabupaten Minahasa...